Dalam
rangka memperingati HUT ke-38
Yayasan PKP, panitia
kembali mengadakan donor darah.
Kegiatan
ini terlaksana atas kerjasama Yayasan PKP dengan PMI Provinsi DKI Jakarta (17/3) bertempat di Aula Masjid Baitushshidqi. Ada yang berbeda dalam kegiatan
donor darah kali
ini, yakni dengan hadirnya
Adam Jackson, sosok mirip
Michal Jackson, yang menghibur para pendonor darah.
Peserta donor sangat antusias, meskipun mereka harus memenuhi
persyaratan yang telah ditentukan PMI. Antusiasme mereka sangat beralasan, karena ada banyak
manfaat yang didapatkan para
pendonor. Selain mendapatkan pahala karena telah membantu sesama, juga manfaat secara medis dapat dirasakan. Diantaranya, menjaga kesehatan jantung, mencegah
stroke, meningkatkan kapasitas paru-paru
dan ginjal, membantu sirkulasi darah, meningkatkan produksi sel darah merah,
membantu penurunan berat badan, mendapatkan
kesehatan psikologis, dan mendeteksi penyakit serius. (Annisa)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar